Sejarah Singkat Ilmu dan Dokter Akupunktur di Dunia dan Indonesia

Apakah Anda pernah melakukan pengobatan menggunakan metode dari dokter akupunktur? Bagaimana rasanya ketika mencoba? Apakah sakit? Atau justru terasa sedikit enak di badan?

Ya, di luar itu, barangkali Anda belum pernah mengenal akupuntur itu seperti apa, terutama mengenai sejarahnya, yuk bersama-sama mengenal bagaimana perjalanan singkatnya.

Akupuntur Ada Sejak Kapan?

Ilmu akupuntur merupakan sebuah metode penyembuhan sebuah penyakit yang awalnya dilakukan dan diterapkan di China. Kira-kira orang China telah menggunakannya sejak 5000 tahun yang lalu.

Namun, barulah pada abad XX muncul upaya untuk melakukan sebuah terobosan berupa akupuntur medik yang mengedepankan kaidah ilmiah. Secara bahasa, akupuntur itu sendiri berasal dari dua kata yaitu “Acus” yang artinya jarum dan juga “Punctura” yang artinya menusuk.

Dalam versi medik seperti sekarang ini, biasanya dokter akupunktur akan melakukan rangsangan pada titik-titik akupuntur dengan memanfaatkan jarum serta sarana lain. Misalnya listrik, ultrasound, laser, dan lain sebagainya. Hal ini bertujuan sebagai tindakan yang sifatnya preventif, kuratif, rehabilitatif, serta promotif.

Negara-negara Barat menggunakan metode pengobatan akupuntur ini sebagai langkah mengoptimalkan sebuah program bernama IVF atau In Vitro Fertilization. Program ini bertujuan untuk meningkatkan angka kehamilan pada masyarakat mereka yang rendah. Langkah ini berhasil dengan memuaskan.

Kapan Akupuntur Diterima Di Indonesia?

Akupuntur medik mulai diperkenalkan di Indonesia sejak tahun 1963 oleh Menteri Kesehatan saat itu, yaitu Prof Satrio. Beliau mencoba untuk melakukan sebuah proyek pilot penelitian. Karena kebutuhan itulah, pemerintah Indonesia mengundang pengajar dari China yang dipimpin oleh dr Huang Xianming. 

Tujuannya adalah untuk melakukan pelatihan mengenai ilmu akupuntur ke calon dokter Indonesia di Fakultas Kedokteran UI, terutamanya di spesialis penyakit dalam, saraf, dan lain-lainnya.

Departemen Kesehatan saat itu memilih akupuntur untuk diterapkan karena terbukti ekonomis dan bermanfaat. Selain itu, pengobatan ini efektif dilakukan hampir di seluruh lapisan umur dari mulai yang bayi usia 2 hari hingga lansia umur 90 tahun.

Selain mendatangkan ahli China, sejak tahun 1967 Depkes juga rajin memfasilitasi dokter pasca wajib kerja sarjana, dokter TNI, hingga yang bekerja di rumah sakit pemerintah untuk melakukan pelatihan spesialisasi akupuntur. Lokasinya ada di RS Dr. Cipto Mangunkusumo.

Hingga kini muncul banyak sekali praktek dari dokter akupuntur di Indonesia. Antara lain adalah:

  • Efje Klinik
  • Eastwest Physio & Rehab seluruh cabang
  • Yayasan Akupuntur Umum

Tentu saja ada masih banyak lagi yang bisa Anda coba kunjungi.

Perbedaan Pengobatan Sinshe dan Metode Lainnya

Selain menyerahkan urusan pengobatan pada dokter akupunktur, masyarakat China memiliki banyak metode pengobatan lainnya yang mungkin membuat Anda penasaran.

Salah satu pengobatannya adalah Sinshe. Sinshe ini sebenarnya bukanlah metode, tetapi orang yang melakukan cara pengobatan dengan teknik-teknik khusus. Cara yang digunakannya cukup unik yaitu mendiagnosa sebuah penyakit melalui rona wajahnya.

Sinshe bukan disebut dokter, tetapi justru tabib atau dukun kesehatan China. Tidak hanya mendiagnosa penyakit, melainkan dia juga harus paham obat apa yang perlu pasiennya konsumsi untuk langkah pengobatannya.

Selanjutnya adalah teknik bekam. Metode ini biasanya memerlukan sebuah gelas bekam terbuat dari plastik yang pada prosesnya diletakan di atas permukaan kulit. Gelas-gelas yang digunakan berguna sebagai sebuah vakum yang akan menarik darah dari permukaan kulit.

Metode ini mirip orang dipijat, tetapi biasanya setelah melakukan bekam akan muncul bekas di kulit pasien. Bekam cocok untuk mengatasi berbagai penyakit, terutama nyeri pada tubuh.

Sudah Paham Mengenai Akupunktur?

Anda kini sudah tahu mengenai kilas balik teknik ilmu dan akupunktur lewat pembahasan di atas. Jika ingin berkunjung ke dokter akupunktur yang terpercaya maka tidak ada salahnya mencoba untuk datang ke Klinik Akupuntur Efje Klinik milik Dr. Freddy Julianto, Sp.Ak, MM karena sudah terjamin kualitasnya. Tertarik mencoba?

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *