Titik Akupunktur di Telinga dan Area Wajah Lainnya

Dalam tubuh Anda sesungguhnya memiliki sejumlah titik yang memiliki keterkaitan satu sama lainnya. Prinsip keterkaitan antar bagian itu dimanfaatkan dengan maksimal dalam praktik pijat refleksi atau juga akupunktur. Salah satunya adalah titik akupunktur telinga yang ternyata memiliki sejumlah manfaat.

Selain di telinga, mana lagi tempat di sekitar wajah yang memiliki manfaat ketika dilakukan akupuntur? Yuk simak bersama pembahasan yang satu ini mengenai beberapa titik akupunktur pada wajah Anda.

Beberapa Titik Akupunktur Telinga pada Area Sekitar Wajah

Ada sejumlah titik akupunktur yang bisa Anda pelajari dalam pembahasan kali ini. Berikut adalah penjelasannya:

1. Titik Akupunktur Telinga Shen Men

Salah satu titik akupuntur pada telinga yang cukup penting dan memiliki manfaat dalam terapi tusuk jarum ini adalah Shen Men. Shen Men sering juga disebut dengan gerbang surgawi karena memiliki posisi di daerah puncak fossa segitiga telinga manusia.

Ketika Anda menekan dan melakukan pemijatan atau tindakan akupunktur di daerah Shen Men, maka bisa mengatasi beberapa kondisi mental dan fisik misalnya stress, peradangan, hingga takut berlebihan. Karena itu titik ini efektif untuk mengatasi insomnia hingga sensitivitas yang berlebih.

2. Yi Feng (SJ17)

Selanjutnya masih di telinga, salah satu titik yang penting di sekitar wajah adalah bernama SJ17. Lokasinya berada di belakang daun telinga. Ketika Anda memberikan suatu tindakan di area tersebut, maka bisa memberikan manfaat untuk mengatasi gejala kelumpuhan wajah, rahang terkunci, hingga sakit gigi.

3. Area SJ21

Selain SJ17 ada juga titik akupuntur telinga lainnya yang perlu Anda ketahui yaitu SJ21. Lokasi titiknya berada di atas tragus pada telinga. Jika Anda memiliki masalah seperti telinga tersumbat, telinga suka berdenging, dan sakit gigi, maka melakukan tindakan pada titik akupuntur yang satu ini bisa menjadi solusinya.

4. Titik Akupunktur Yintang

Kemudian kita berpindah ke area depan wajah. Ada titik akupunktur bernama Yintang. Letak titik yang satu ini ada di antara alis. Orang-orang sering menyebutnya juga sebagai “mata ketiga”. 

Tindakan pada titik akupunktur Yintang akan membuat pasien berkurang kecemasannya dan juga akan meningkatkan kualitas tidurnya. Meski lokasinya tidak di telinga, titik refleksi ini juga diyakini bisa meredakan sakit telinga dan telinga berdenging

5. Titik Taiyang

Titik yang berikutnya adalah Taiyang. Lokasi dari titik akupunktur yang satu ini adanya di daerah area antara mata dan telinga Anda. Titik ini sangat berguna untuk mengatasi adanya pusing-pusing di kepala, lalu masalah migrain yang serasa membuat kepala Anda meledak, hingga persoalan mata.

6. Ren Zhong (GV26)

Perlu Anda tahu juga, ada titik akupunktur selanjutnya yaitu GV26. Dimana lokasinya? Jika Anda penasaran, titiknya berada di daerah antara bibir dan hidung. Anda bisa menekan dan meminta tindakan akupunktur pada bagian tersebut jika memang memiliki masalah pada kurang fokus serta pikiran yang sedang kacau.

7. Titik Akupunktur LI20

Apakah Anda sekarang ini memiliki masalah mengenai hidung yang gatal atau hidung yang tersumbat akibat pilek dan flu? Jika memang iya, maka mengenal titik akupunktur LI20 penting untuk Anda. Lokasinya ada di lekukan nasolabial.

Lebih tepatnya yaitu lekukan yang berada di lubang hidung yang berpapasan secara langsung dengan bagian pipi. Manfaat utamanya adalah membersihkan saluran hidung.

Sudah Paham Mengenai Titik Akupunktur Telinga dan Bagian Wajah Lain?

Untuk Anda yang membaca pembahasan di atas pastinya sudah lebih paham mengenai titik akupuntur di telinga serta bagian wajah lainnya yang berguna untuk mengatasi masalah kesehatan. 

Untuk Anda yang ingin melakukan tindakan akupunktur, maka jangan lupa untuk datang ke Klinik Akupunktur terpercaya yakni Efje Klinik dan salah satunya adalah milik Dr. Freddy Julianto Sp.Ak, MM yang terpercaya dan memberikan fasilitas memadai.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *